Pemilihan makanan menjadi salah satu kunci sukses keberhasilan program diet kalian.
Tetapi pada intinya semua makanan boleh kalian makan, yang penting intinya adalah porsi nya.
Untuk artikel kali ini akan saya bagi menjadi dua bagian.
1. Makanan apa yang tidak boleh kalian makan saat menjalankan
program diet
2. Makanan apa yang boleh kalian makan saat diet
Kita mulai dari bagian yang pertama, Lis makanan yang
pertama yaitu
- Makanan yang tidak bisa di cerna oleh tubuh
- Makanan yang membahayakan tubuh
- Makanan yang memicu alergi
- Makanan yang porsi nya terlalu over
Ini lah beberapa lis sederhana yang harusnya kalian
lakukan.
Tetapi pada intinya semua makanan boleh kalian makan, yang penting intinya adalah porsi nya.
Pada dasarnya memang kalau kalian saat diet makan makanan
yang berlemak atau manis-manis kandungan gula nya tinggi, program diet kalian
bakal cepat banget.
Tetapi masalahnya disini kalian harus ingat bahwa diet itu
adalah pola makan kalian seumur hidup.
Kalian bukan cuma diet satu atau dua bulan selesai, karena
tubuh kita tidak seperti itu kerjanya.
Kalian kalian tidak menjaga makanan dengan baik maka tubuh
kalian tidak bekerja seperti yang kalian mau.
Keberhasilan dalam diet itu kalori defisit.
Banyak sekali orang yang tidak berhasil diet nya karena
mereka benar-benar tersiksa dengan pola makan yang sudah mereka atur sendiri.
Kadang juga ada yang membuat larangan, walaupun tubuh kalian
sudah di rancang untuk menghindari makanan-makanan tetapi psikologis dan
pikiran kita tidak selamanya bakal sejalan dengan goal yang sudah mereka
setting seperti itu .
Jadi kalian masih boleh makan makanan yang kalian mau, tapi
tetap dalam porsi dimana kalian masih terjadi kalori defisit.
Pada dasarnya semua makanan yang kalian makan dimana kalian
masih ada dalam kalori defisit disitu pasti akan terjadinya fatlost.
Tapi bedanya kalian makan makanan yang sehat dan makan
makanan yang kotor itu banyak sekali faktor dan efek yang di hasilkan dalam
diet kalian.
Ada studi dari profesor ahli gizi dari amerika yang bernama
prof Mark Huab, dimana beliau menggunakan tubuhnya sendiri untuk digunakan
bahan percobaan dengan hanya memakan makanan yang mengandung gula yang tinggi
setiap 3 jam selama dua bulan lamanya.
Dan hasilnya BMI prof Mark yang awalnya 28.8 0ver weight
menjadi 24.9 (normal), dan berat badannya turun hampir 12kg.
Hasil riset ini lumayan mengejutkan dan membuktikan bahwa
dimana makanan yang masuk ke tubuh kalian masih dalam kalori defisit kalian
pasti fatlost.
Yang perlu di perhatikan dalam studi ini, prof Mark pada
awal melakukan diet ini beliau masih tergolong obesitas, jadi walaupun beliau
makan makanan yang terbilang kotor dimana dia masih ada kalori defisit maka
tubuhnya bakal cepat sekali menyesuaikan.
Jadi makan apa saja yang boleh kalian makan saat diet? Saya
membaginya menjadi 3 bagian.
- Apakah makanan itu membuat kenyang
- Apakah makanan itu tidak membuat diet kalian yoyo
- Apakah makan itu menjanjikan kesehatan jangka panjang
Makanan-makanan yang cocok untuk diet dan menyesuaikan
dengan 3 faktor itu ada 3 ciri-cirinya:
- Makanan yang rendah kalori
- Makanan yang bernutrisi tinggi
- Makanan yang mengenyangkan
Jadi kesimpulannya
Makanan apa yang tidak boleh kalian makan saat menjalankan
program diet yaitu adalah makanan yang beracun, makanan yang membahayakan tubuh
kalian, makanan yang tidak bisa di cerna oleh tubuh kalian, makanan yang mengacu
alergi, dan makan yang porsi nya terlalu over
Sebaliknya Makanan apa yang boleh kalian makan saat diet itu
adalah makanan yang tidak di proses, dan
tidak di bikin asinan.
Makanlah makanan yang wholefood dan bernutrisi tinggi, itu
kunci dimana membuat tubuh kalian kasih sinyal ke otak kalian bahwa kalian
sudah kenyang, kalian sudah memenuhi nutrisi untuk tubuh kalian.
Dan kalian masih boleh makan makanan yang kalian suka dan
favorit sekali-sekali untuk ngemil, tapi porsi disini penting.
0 Comments